Para pemain Paris Saint Germain, gelandang dari Inggris David Beckham (kiri), gelandang Perancis Jeremy Menez (tengah), dan pencetak gol sekaligus penyerang dari Swedia Zlatan Ibrahimovic merayakan kemenangan atas Olympique Marseille dalam laga pekan ke-26 Ligue 1 di Stadion Parc des Princes, Paris, Minggu (24/2/2013). PSG akhirnya menang 2-0.
PARIS, KOMPAS.com - Paris Saint Germain sukses menyungkurkan seteru bebuyutannya, Olympique Marseille, dua gol tanpa balas dalam laga ke-26 Ligue 1, Minggu atau Senin (25/2/2013) dini hari WIB.
Laga Le Classique di Stadion Parc des Princes kali ini dipimpin wasit Fredy Fautrel. Ia juga menjadi pengadil lapangan saat PSG menumpas Lille 1-0, dua pekan lalu.
Baru dua menit pertandingan berjalan, PSG sudah mendapatkan peluang emas pertama. Sodoran brilian Zlatan Ibrahimovic memudahkan Ezequiel Lavezzi melepas cannon ball. Namun, bola hanya membentur tiang gawang Marseille yang dikawal Steve Mandanda.
Pada menit kelima, PSG mendapatkan peluang berikutnya, setelah Ibrahimovic diberi kesempatan menjadi algojo tembakan bebas Les Parisiens. Bomber Swedia itu terakhir mencetak gol freekick pada Oktober 2012. Dan, kali ini Ibrahimvovic gagal melejitkan bola melampaui pagar betis L'OM.
PSG akhirnya mampu membobol gawang Marseille. Namun, gol itu menjadi milik bek Marseille, N'Kolou, setelah membelokkan arah bola yang dilesatkan Lucas Moura dari jarak 18 meter. Mandanda pun terpedaya dan bola melesak ke jalanya.
Saat laga berjalan setengah jam, Marseille benar-benar mendapatkan peluang menyamakan kedudukan. Lesatan bola Foued Kadir masih dapat dimentahkan Salvatore Sirigu. Semenit sebelumnya, kiper PSG dari Italia itu juga mampu menghalau tandukan Joey Barton.
Sebelum jeda, Sirigu kembali diuji. Sepakan bebas Mathieu Valbuena yang membentur pagar betis PSG masih dapat digagalkan Sirigu. Beberapa saat berselang, peluang bomber Andre-Pierre Gignac juga gagal menembus kecemerlangan kiper kedua Gli Azzurri itu.
Marseille memang akhirnya kalah 0-1 dari PSG pada paruh pertama, namun serbuan mereka masih berlanjut pada paruh kedua.
Semenit setelah laga kembali dimulai, Marseille langsung membahayakan gawang PSG. Bola kiriman Valbuena melepaskan Gignac dari kawalan pemain belakang armada Carlo Ancelotti, namun lagi-lagi Sirigu beraksi gemilang.
Tak berapa, Gignac yang juga eks striker Toulouse itu berambisi mencetak gol spektakuler dengan 'tendangan sepeda'. Kali ini bola melambung dari sasaran.
Momen yang ditunggu akhirnya tiba. Bukan gol bagi kedua tim tetapi masuknya David Beckham saat laga Ligue 1 itu tinggal 15 menit menuju waktu normal berakhir. Itu adalah debut Becks bersama raksasa Perancis.
Saat injury time memasuki menit pertama, Ibrahimovic menyegel kemenangan PSG menjadi 2-0. Skor itu bertahan sampai Fautrel meniupkan peluit panjang.
Kemenangan itu membuat posisi PSG kokoh di puncak singgasana Ligue dengan rangkuman 54 angka, unggul tiga poin dari runner-up Olympique Lyon.
Maseille berada pada papan berikutnya, dengan himpunan 46 angka. Pasukan Elie Baup hanya unggul satu poin dari Nice yang berada tepat di bawahnya.
Susunan Pemain
PSG: 30-Salvatore Sirigu; 13-Alex, 14-Blaise Matuidi, 17-Maxwell, 26-Christophe Jallet; 11-Ezequiel Lavezzi, 22-Sylvain Armand, 24-Marco Verratti (20-Clement Chantome 76), 29-Lucas Moura (7-Jeremy Menez 84); 10-Zlatan Ibrahimovic, 27-Javier Pastore (32-David Beckham 76)
Pelatih: Carlo Ancelotti
Marseille: 30-Steve Mandanda; 3-Nicolas N'Koulou, 4-Lucas Michel Mendes, 15-Jeremy Morel, 24-Rod Fanni; 6-Joey Barton, 10-Andre Ayew, 14-Foued Kadir (27-Modou Sougou 76), 20-Alaixys Romao, 28-Mathieu Valbuena; 9-Andre-Pierre Gignac
Pelatih: Elie Baup
Wasit: Fredy Fautrel
View the original article here